
Well, sayuran bukannya dimakan ya? Emang bisa dijadikan alat musik? Amazing!!!
Tentunya sangat aneh apabila sayuran dijadikan sebagai alat musik. Tapi guys, ini nyata bukan fatamorgana! Masih gak percaya, yuk baca penjelasannya di bawah ini…

Alat musik yang terbuat dari sayuran ini sudah dilakukan oleh grup musik London Vegetable Orchestra (LVO). Grup musik berumur tiga tahun ini menggunakan variasi sayuran seperti wortel, paprika, labu dan squash yang dimodifikasi menjadi alat musik. Alat musik yang dibuat terdiri dari drum dari labu, biola dari bawang daun, suling dan recorder dari wortel, dan terompet dari paprika, dan masih banyak lagi yang berhasil mereka kreasikan.
Namun, perlu diketahui bahwa ini tidak sembarangan ya guys, perlu keahlian dan kreatifitas yang tinggi untuk membuat alat musik ini. Dalam grup musik ini, setiap musikus diharuskan untuk memodifikasi alat musiknya sendiri sesuai keperluan. Dan tentunya tidak sembarang sayuran yang bisa dimodifikasi, kesegaran dari sayuran sangat berpengaruh terhadap kenyaringan suara yang dihasilkan.

Namun, kalian bisa berpikir dong betapa susahnya membuat alat musik berbahan sayuran ini karena kondisi sayur yang bisa berubah dengan cepat, memproduksi alat musik ini bisa menjadi hal yang melelahkan. Namun, berkas kerja keras dan usaha mereka, akhirnya pertunjukkan musik yang ditampilkan ini dihargai bahkan masuk dalam London Jazz Festival.
Selain grup musik LVO, ternyata ada juga lho yang berhasil mengkreasikan sayuran sebagai bahan untuk membuat alat musik. Siapa tuh?
Sebuah kelompok musik dari Wina, Austria bernama Vienna Vegetable Orchestra. Grup ini didirikan pada tahun 1998. Di Astria sendiri, mereka disebut Das erste Wienner Gemueseorchester. Kalian tau? Grup musik ini membuat alat musik mereka dalam waktu satu jam sebelum konser, jadi dibuatnya bisa dibilang secara mendadak. Mereka menjadikan lobak, wortel, dasn mentimun untuk seruling. Mereka jadikan labu kuning yang besar dan berkulit keras untuk bas drum. Mereka mengisi botol dengan biji-bijian untuk alat musik maracas dan masih banyak lagi yang mereka buat. Namun, agar suaranya bisa terdenga lebih terdengar lebih jelas, diperlukan mikrofon.

Meskipun bunyi yang dihasilkan dari alat musik ini tidak sama persis dengan alat musik yang seperti biasanya, namun kalau sudah digabun, paduan suara-suara dari masing-masing alat musik bisa menghasilkan alunan musik yang merdu. Grup ini sampai sekarang masih terus berkarya. Selain itu, mereka juga pernah mengadakan konser di beberapa negara seperti Belanda, Belgia, Swedia, dan Inggris.
Gimana guys? Unik bukan? Apa kalian ingin mencobaa membuat alat musik seperti mereka?🙌