
Welcome back guys! Demam TikTok sedang merajarela di kalangan masyarakat seluruh dunia, tak hanya anak muda saja, terkadang dari mulai ibu-ibu sampai bapak-bapak pun eksis dengan aplikasi yang satu ini. Banyak sekali keunikan di dalam aplikasi ini. Tentunya yang lagi booming sekarang tuh mengenai lagu-lagu yang selalu menjadi backsound music dari aplikasi ini dan tak main-main, banyak sekali orang ketagihan untuk mengikuti tren TikTok ini. Tapi, kalian tau tidak artis atau judul lagu yang ada di dalam TikTok itu sendiri? Yuk simak guys!
1. Lagu Entah apa yang merasukimu

Pastinya kalian sudah tau dong tentang lagu ini. Lagu yang viral pada saat itu ternyata memiliki judul asli “Salah Apa Aku” dan dibawakan oleh band yang bernama Ilirband. Lagu ini dirilis pada tahun 2018 dan diciptakan langsung oleh Ilirband sendiri. Lagu ini menjadi viral setelah dijadikan backsound aplikasi TikTok. Lagu ini memiliki ciri khas dimana terdapat suara burung gagak dalam lagunya.
2. Lagu Any Song

Lagu milik penyanyi serta rapper asal Korea Selatan, Zico menjadi sangat viral setelah dijadikan backsound lagu yang dipakai TikTok. Dengan iringan lagu tersebut, si pengguna TikTok meggerakan telunjuk jarinya ke pipi dan akhirnya berjoget.
3. Lagu Bagaikan Langit

Kalian tau bahwa lagu ini sejatinya dipopulerkan oleh Potret loh guys… Tapi dalam aplikasi TikTok, lagu ini di-remix dengan sedemikian rupa. Dengan lagu remix Bagaikan Langit biasanya para pengguna TikTok menampilkan wajah yang gemas dengan berganti ekspresi.
4. Lagu Lalala

Lagu Lala ini merupakan lagu yang dipopulerkan oleh Y2K. Dalam lagu ini bukanlah joget yang ditampilkan, melainkan sebuah tantangan gerakan tangan.
5. Lagu Yummy

Siapa sih yang gak kenal lagu ini guys?! Yups, lagu dari penyanyi terkenal, Justin Bieber, juga dijadikan sebagai backsound lagu TikTok. Dengan lagu tersebut, para pengguna TikTok melakukan tantangan dengan cara nge-dance atau berjoget.
6. Lagu Around The World

Lagu ini dipopulerkan oleh ATC. Tantangan dari lagu ini adalah bermain dengan tiga sampai lima orang dan dalam posisi berbais lurus.
7. Lagu Say So pada lirik What Don’t You Say

Lagu yang dipopulerkan oleh Doja Cat ini sangat easy listening untuk berjoget dan cocok banget buat kamu lakuin bareng kekasih. Cieee..Cihuy!
8. Lagu Siapa Benar Siapa Salah

Pada TikTok sendiri lagu ini di-remix oleh Rahmat Tahalu. Lagu ini merupakan lagu dari Iwan Salman, penyanyi asal Medan. Terdapat lirik andalan lagu ini yaitu “Sekejam itu kau fitnahkan”. Lagu ini sangat gampang dilakukan karena hanya berjoget menggunakan gerakan lengan saja.
9. Lagu Tari Ubur-ubur

Lagu ini menjadi viral dan sangat diminati oleh para pengguna TikTok. Lagu ini berhasil membuat orang berjoget dengan menepuk tangan dan menggoyangkan bahu ke kanan hingga ke kiri.
10. Lagu Goyang Lemes – DJ Version

Goyang lemes? Gimana tuh? Kalian tau gerakan dari kartun terkenal Spongebob yang tangannya bisa kayak gelombang gitu? Nah lagu ini merupakan challenge dari lagu tersebut. Pada challenge ini cukup dengan gerak-gerak gak jelas di awal. Nah, pas mau akhir lagu, gerak sedikit kayang dan gerakkan tangan kayak Spongebob dengan posisi tangan di depan. Kemudian berikan efek slow motion dan itu akan dibikin ngakak guys! :v
Nah, jadi itu beberapa diantara lagu-lagu yang sedang viral dikalangan TikTokers. See you…